Rabu, 28 Desember 2011

INKONSISTENSI DAN KONTRADIKSI AYAT DALAM BIBLE




Tetapi engkau, Daniel, sembunyikanlah segala firman itu, dan meteraikanlah Kitab itu sampai pada akhir zaman; banyak orang akan menyelidikinya, dan pengetahuan akan bertambah." (Daniel 12:4)

Umat Kristen yang awam, kebanyakan percaya bahwa semua yang tertulis di dalam Alkitab merupakan tulisan-tulisan yang diilhamkan oleh Allah.

Benarkah seluruh isi kandungan yang tertulis di dalam Alkitab itu merupakan ilham dari Allah?

benarkah keyakinan dan keimanan umat Kristen mainstream bahwa semua yang tertulis di dalam ayat-ayat Alkitab itu adalah ilham dari Allah?


Di dalam Alkitab (I Kor 4:9, 7:12, 7:40, II Kor 8:10, 11:5), Paulus dengan terus terang mengatakan bahwa bukan semua yang tersurat itu merupakan ilham Allah, melainkan sebagiannya adalah berasal dari pemikiran dan pendapat dirinya sendiri.

Ada banyak sekali pertentangan antar-ayat di dalam Alkitab yang menunjukkan bahwa Alkitab sama sekali bukan sebuah kitab wahyu yang berisi kumpulan firman Tuhan, meski di dalamnya memuat serpihan-serpihan dari firman Tuhan yang sebenarnya. Contoh-contoh berikut mewakili sejumlah besar ayat-ayat Alkitab yang saling bertentangan:

Ketika Yesus bertemu Yairus, apakah anak perempuan Yairus sudah mati ?
a. Ya, sudah mati (Matius 9: 18)
Sementara Yesus berbicara demikian kepada mereka, datanglah seorang kepala rumah
ibadat, lalu menyembah Dia dan berkata: "Anakku perempuan baru saja meninggal, tetapi
datanglah dan letakkanlah tangan-Mu atasnya, maka ia akan hidup."

b. Belum mati, masih sakit dan hampir mati! (Markus 5: 23)
" Dan memohon dengan sangat kepada-Nya: "Anakku perempuan sedang sakit, hampir
mati
, datanglah kiranya dan letakkanlah tangan-Mu atasnya, supaya ia selamat dan
tetap hidup."

Mana yang lebih dulu diciptakan, siang-malam atau matahari ?
a. Hari pertama, Tuhan menciptakan cahaya, lalu memisahkan terang dan gelap. DinamaiNya terang itu siang dan gelap itu malam (Kejadian 1: 3-5)
b. Pada hari ke empat, matahari baru diciptakan (Kejadian 1: 14-19)


Mana yang lebih dulu diciptakan, pohon atau manusia ?
a. Pohon diciptakan sebelum manusia diciptakan (Kejadian 1: 11-12, 26-27)
b. Manusia diciptakan sebelum pohon diciptakan (Kejadian 2: 4-9)


Mana yang lebih dulu diciptakan, hewan atau manusia ?
a. Burung diciptakan sebelum manusia diciptakan (Kejadian 1: 24-27)
b. Manusia diciptakan sebelum hewan diciptakan. (Kejadian 2: 7, 19)


Jika manusia mempunyai keturunan, berdosa atau tidak ?
a. Tuhan menyuruh manusia untuk berketurunan (Kejadian 1: 28)
b. Tuhan menganggap wanita yang melahirkan berdosa, sehingga anak yang lahir harus disucikan (Imamat 12: 1-8)


Tuhan puas atau tidak dengan ciptaanNya ?
a. Puas (Kejadian 1: 31)
b. Kecewa (Kejadian 6: 5-6)


Tuhan dikenal sebagai The Lord/Yahweh/Yehova pada era Musa atau sebelumnya ?
a. Jauh sebelum era Musa (Kejadian 2: 4, 4: 26, 12: 8, 22: 14-16, 26: 25)
b. Tuhan baru menyatakan diriNya kepada Musa, dan sebelumnya belum dikenal (Keluaran 6: 2-3)


Waktu Adam memakan buah larangan, seharusnya pada hari itu Adam mati atau tidak ?
a. Tuhan melarang Adam memakan buah larangan, jika dilanggar maka Adam akan mati hari itu juga (Kejadian 2: 17)
b. Adam memakan buah larangan itu, dan tetap hidup selama 930 tahun (Kejadian 5: 5)


Tuhan selalu menunjukkan keadilan atau tidak ?
a. Tuhan menerima korban persembahan dari Habel, tapi Tuhan menolak persembahan dari Kain tanpa sebab yang jelas (Kejadian 4: 4-5)
b. Tuhan selalu menunjukkan keadilan dan Dia tidak memandang semua manusia dengan sepihak (II Korintus 19: 7, Kisah Para Rasul 10: 34, Roma 2: 11)


Tuhan maha melihat atau tidak ?
a. Tuhan mencari dan bertanya lokasi seseorang (Kejadian 3: 8-10, 4: 9)
b. Tuhan dapat melihat semuanya dan tidak ada yang tersembunyi dari penglihatannya. (Amsal 15: 3, Yeremia 16: 17, 23: 24-25, Ibrani 4: 13)


Bisa sembunyikah manusia dari hadapan Tuhan ?
a. Manusia dapat pergi dari hadapan Tuhan (Kejadian 3: 8, 4: 16)
b. Setiap orang tidak dapat sembunyi dari hadapan Tuhan. Tuhan memenuhi langit dan bumi. (Yeremia 23: 23-24)


Berapa pasang hewan yang harus dibawa ke atas bahtera Nuh ?
a. Satu pasang dari segala hewan tanpa kecuali (Kejadian 6: 19-22, 7: 8-9, 7: 14-16)
b. Tujuh pasang dari segala hewan yang tidak haram dan sepasang dari segala hewan yang haram (Kejadian 7: 2-5)


Tuhan menghendaki kekacauan atau tidak ?
a. Di Babel, Tuhan mengkacaubalaukan bahasa di seluruh bumi (Kejadian 11: 9)
b. Paulus berkata bahwa Tuhan tidak menghendaki kekacauan (I Korintus 14: 33)

Siapakah anak Daud yang kedua?
a. Kileab (II Samuel 3: 2-3)
b. Daniel (I Tawarikh 3: 1)


Di Yerusalem, Daud mengambil beberapa gundik atau tidak?
a. Ya (II Samuel 5: 13-16)
b. Tidak (I Tawarikh 14: 3-7)


Berapa anak-anak Daud dari gundik di Yerusalem?
a. 11 orang yaitu Syamua, Sobab, Natan, Salomo, Yibhar, Elisua, Nefeg, Yafia, Elisama, Elyada dan Elifelet (II Samuel 5: 13-16)
b. 13 orang yaitu Syamua, Sobab, Natan, Salomo, Yibhar, Elisua, Elpelet, Nogah, Nefeg, Yafia, Elisama, Beelyada dan Elifelet (I Tawarikh 14: 3-7)


Di kota mana Daud mengambil tembaga?
a. Betah dan Berotai (II Samuel 8: 8)
b. Tibhat dan dari Kun (I Tawarikh 18: 8)


Siapa anak Tou yang diutus untuk mengucapkan selamat kepada Daud?
a. Yoram (II Samuel 8: 10)
b. Hadoram (I Tawarikh 18: 9-10)


Dari orang bangsa apa saja Daud mengambil perak dan emas
untuk Tuhan?
a. Aram (II Samuel 8: 11-12)
b. Edom (I Tawarikh 18: 11-12)


Siapakah panitera (sekretaris) Daud?
a. Seraya (II Samuel 8: 15-17)
b. Sausa (I Tawarikh 18: 14-16)


Berapakah tentara berkuda tawanan Daud?
a. 1700 orang (II Samuel 8: 4)
b. 7000 orang (I Tawarikh 18: 4)


Berapa ekor kuda kereta yang dibunuh Daud?
a. 700 ekor (II Samuel 10: 18)
b. 7000 ekor (I Tawarikh 19: 18)


Yang dibunuh Daud, pasukan berkuda atau pasukan jalan kaki?
a. 40.000 pasukan berkuda (II Samuel 10: 18)
b. 40.000 pasukan berjalan kaki (I Tawarikh 19: 18)


Siapakah panglima musuh yang tewas di tangan Daud?
a. Sobakh (11 Samuel 10: 18)
b. Sofakh (I Tawarikh 19: 18)


Daud memerangi Israel atas hasutan Tuhan atau atas bujukan ibiis ?
a. Tuhan murka lalu menghasut Daud (II Samuel 24: 1)
b. Setan bangkit lalu membujuk Daud (I Tawarikh 21: 1)


Siapakah kepala Triwira pengiring Daud?
a. Isybaal, orang Hakhmoni (II Samuel 23: 8)
b. Yasobam bin Hakhmoni (I Tawarikh 11: 11)


Kepala Triwira Daud membunuh berapa orang?
a. 800 orang (II Samuel 23: 8)
b. 300 orang (I Tawarikh 11: 11)


Berapakah angkatan perang Daud dari orang Israel?
a. 800 orang (II Samuel 24: 9)
b. 1.100.000 orang (I Tawarikh 21: 5)


Berapakah angkatan perang Daud dari orang Yehuda?
a. 500.000 orang (II Samuel 24: 9)
b. 470.000 orang (I Tawarikh 21: 5)


Berapakah kandang kuda milik Salomo (Sulaiman)?
a. 40.000 kandang (I Raja-raja 4: 26)
b. 4000 kandang (II Tawarikh 9: 25)


Berapa mandor pengawas kerajaan Salomo (Sulaiman)?
a. 3300 mandor (I Raja-raja 5: 16)
b. 3600 mandor (II Tawarikh 2: 2)


Berapa bat air di Bait Suci buatan Salomo?
a. 2000 bat air (I Raja-raja 7: 26)
b. 3000 bat air (II Tawarikh 4: 5)


Berapakah jumlah keturunan Yakub seluruhnya?
a. 66 jiwa (Kejadian 46: 26)
b. 70 jiwa (Keluaran 1: 5)



Berapa lama Yoyakhin menjadi raja di Yerusalem?
a. 3 bulan (II Raja-raja 24: 8)
b. 3 bulan 10 hari (II Tawarikh 36: 9)


Berapa anak Yesua dan Yoab yang pulang kembali ke Yerusalem dan Yehuda dari pembuangan Nebukadnezar?
a. 2812 orang (Ezra 2: 6)
b. 2818 orang (Nehemia 7: 11)


Berapa anak-anak Benyamin dan siapa nama mereka ?
a. 10 orang yaitu Bela, Bekher, Asybel, Gera, Naaman, Ehi, Rosh, Mupim, Hupim dan Ared (Kejadian 46: 21)
b. 5 orang yaitu Bela, Asybel, Ahiram, Sefufam dan Hufam (Bilangan 26: 38-39)
c. 3 orang yaitu Bela, Bekher dan Yediel (I Tawarikh 7: 6)
d. 5 orang yaitu Bela, Asybel, Ahrah, Noha, dan Adar (I Tawarikh 8: 1-5)


Berapa cucu Benyamin (anak-anak Bela) dan siapa nama mereka ?
a. 5 orang yaitu Ezbon, Uzi, Uziel, Yerimot dan Iri (I Tawarikh 7: 7)
b. 9 orang yaitu Adar, Gera, Abihud, Abisua, Naaman, Ahoah, Gera, Sefufan dan Huram (I Tawarikh 8: 3-5)
c. 2 orang yaitu Ared dan Naaman (Bilangan 26: 40)


Berapa batasan umur manusia?
a. Tuhan membatasi umur manusia hanya 120 tahun saja atau tidak lebih dari itu (Kejadian 6: 3)
b. Umur manusia bisa lebih dari 120 tahun : Adam 930 tahun (Kej. 5: 3-5), Set 912 tahun (Kej. 5: 6-8), Enos 905 tahun (Kej. 5: 9-11), Kenan 910 tahun (Kej. 5: 12-14), Mahalaleel 895 tahun (Kej. 5: 15-17), Yared 962 tahun (Kej. 5: 18-20), Henokh 365 tahun (Kej. 5: 21-23), Metusalah 969 tahun (Kej. 5: 25-27), Lamekh 777 tahun (Kej. 5: 28-32), Nuh 950 tahun (Kej. 9: 29), Sem 600 tahun (Kej. 11: 10-11), Arpakhsad 438 tahun (Kej. 11: 12-13), Selah 433 tahun (Kej. 11: 14-15), Eber 464 tahun, (Kej. 11: 16-17), Meg 239 tahun (Kej. 11: 18-19), Rehu 239 tahun (Kej. 11: 20-21), Serug 230 tahun (Kej. 11: 22-23), Nahor 148 tahun (Kej. 11: 24-25), Sara 127 tahun (Kej. 23: 1-2), Ismael 137 tahun (Kej. 25: 17), Yakub selanu 147 tahun (Kej. 47: 28), Lewi 137 tahun (Kel. 6: 15), Kehat 133 tahun (Kel. 6: 17), Amram 137 tahun (Kel. 6: 19), Harun 123 tahun (Bil. 33: 39), Ayub 140 tahun lebih (Ayub 42: 16-17)


Tuhan menyesal atau tidak?
a. Tuhan tidak punya sifat menyesal (I Samuel 15: 29,Bilangan 23: 19)
b. Tuhan menyesal (Kejadian 6: 5-6, I Samuel 15: 10-11,35, Samuel 24: 16, Yeremia 26:3, Yeremia 42:10, Keluaran 32: 14)


Tuhan bisa dilihat atau tidak?
a. Tuhan tidak bisa dilihat dan didengar (Yohanes 5: 37, I Timotius 1: 17, 6: 16, Keluaran 33: 20, I Yohanes 4: 12)
b. Tuhan bisa dilihat oleh mata(Keluaran 33: 11, 33: 20, Kejadian 18: 1, 26: 24, Yohanes 5: 37, ; I Timotius 6: 16, 1: 17, I Yohanes 4: 12 )
c. Tuhan kelihatan kaki-Nya (Keluaran 24: 9-10)
d. Tuhan kelihatan sedang duduk (Yesaya 6: 1)
e. Tuhan bisa dilihat dari jauh (Yeremia 31: 3)


Berapa nama silsilah dari Abraham sampai dengan Daud?
a. Lukas 3: 31-34 mencatat 15 nama dari Daud sampai dengan Yesus
b. Matius 1: 2-6 hanya mencatat 14 nama dari Daud sampai dengan Yesus


Dalam silsilah dari Abraham sampai dengan Daud, siapakah anak Hezron?
a. Anak Hezron adalah Arni (Lukas 3:33)
b. Anak Hezron adalah Ram (Matius 1:3)


Berapa nama silsilah dari Daud sampai dengan Yesus?
a. Lukas mencatat 43 nama dari Daud sampai dengan Yesus (Lukas 3: 23-31)
b. Matius hanya mencatat 28 nama dari Daud sampai dengan Yesus (Matius 1: 6-16)


Siapakah anak Daud yang menurunkan Yesus?
a. Salomo (Matius 1: 6)
b. Natan (Lukas 3: 31)


Yesus memasuki Yerusalem naik apa?
a. Seekor keledai (Markus 11: 7; Lukas 19: 35)
b. Seekor keledai betina dan seekor anak keledai (Matius 21: 7)


Bolehkah membawa tongkat dan kasut dalam perjalanan?
a. Ya, boleh (Markus 6: 7-9)
b. Tidak boleh (Matius 10: 9-10, Lukas 9: 1-3)


Kesaksian Yesus tentang dirinya, benar atau salah?
a. Tidak benar (Yohanes 5: 31)
b. Benar (Yohanes 8: 14)


Berapa jumlah orang buta yang bertemu Yesus di Yerikho?
a. Dua orang buta (Matius 20: 29-30)
b. Hanya satu orang buta saja (Markus 10: 46)

Dimana Yesus menemui orang kerasukan setan?
a. Di Gedara (Matius 8: 28)
b. Di Gerasa (Markus 5: 1-2)


Berapa jumlah orang kerasukan setan yang ditemui Yesus?
a. Ada 2 orang (Matius 8: 28)
b. Hanya 1 orang saja (Markus 5: 1-2)


Apa yang diucapkan Yudas di hadapan Yesus?
a. Salam Rabi (Matius 26: 49)
b. Rabi (Markus 14: 45)
c. Yudas tidak mengucapkan apa-apa/diam (Lukas 22: 47)


Ketika Yesus berjalan di atas air, bagaimana respon para muridnya?
a. Mereka menyembah Yesus (Matius 14: 33)
b. Mereka tercengang dan bingung (Markus 6: 51-52)


Jam berapa Yesus disalibkan ?
a. Jam sembilan (Markus 15: 25)
b. Jam 12 Yesus belum disalibkan (Yohanes 19: 14)


Yesus membawa damai dan keselamatan atau onar ?
a. Yesus menyelamatkan dunia (Matius 5: 9, Yohanes 3: 17, Yohanes 12: 47)
b. Yesus membawa onar, pedang dan kekacauan keluarga (Matius 10: 34-36)

Selain Yesus, adakah yang naik ke sorga?
a. Tidak ada, hanya Yesus saja yang pernah naik ke sorga (Yohanes 3: 13)
b. Henokh dan Elia telah naik ke sorga (Kejadian 5: 24, II Raja-raja 2: 11)

Tuhan menepati janji atau tidak ?
a. Tuhan berjanji akan memberikan tanah Kanaan kepada Abraham (Kejadian 17: 8)
b. Abraham meninggal pada umur 175 tahun tetapi janji Tuhan belum terpenuhi (Kejadian 25: 8, Kisah Para Rasul 7: 2-5, Ibrani 11: 13)


Lot adalah orang yang benar atau tidak ? atau apakah Perzinahan dibenarkan ?
a. Ketika Lot mabuk, kedua anaknya tidur dengannya, lalu hamil dan memiliki anak dari ayah mereka (Kejadian 19: 30-38)
b. Lot adalah orang yang benar (II Petrus 2: 7)

Siapa nama anak dari Elifaz ?
a. Teman, Omar, Zefo, Gaetam, dan Kenaz (Kejadian 36: 11)
b. Teman, Omar, Zefo, Kenaz (Kejadian 36: 15-16)
c. Teman, Omar, Zefi, Gaetam, Kenaz, Timna, and Amalek (I Tawarikh 1: 35-36)

Siapakah bapak-bapak 12 bangsa Israel ?
a. Ruben, Simeon, Lewi, Yehuda, Zebulon, Isakhar, Dan, Gad, Asyer, Naftali, Yusuf, dan Benyamin (Kejadian 49: 2-28)
b. Semuanya kecuali Dan diganti Manasye (Wahyu 7: 4-8)


Dimanakah Yakub dikuburkan ?
a. Dalam sebuah gua di Makhpela, yang dibeli dari Efron orang Het (Kejadian 50: 13)
b. Di makam daerah Sikhem, yang dibeli dari anak-anak Hemor (Kisah Para Rasul 7: 15-16)

Benar atau salahkah jika meminjamkan uang dengan minta bunga atau riba?
a. Salah (Imamat 25: 37, Mazmur 15: 5)
b. Benar (Matius 25: 27, Lukas 19: 23-27)


Dimanakah Harun menemui ajalnya ?
a. Di gunung Hor (Bilangan 33: 38)
b. Di Mosera (Ulangan 10: 6)


Kemana orang Israel pergi setelah kematian Harun ?
a. Dari gunung Hor ke Zalmona lalu ke Funon dst. (Bilangan 33: 41-42)
b. Dari Mosera ke Gudgod lalu ke Yotbata (Ulangan 10: 6-7)


Sisera dibunuh oleh Jael ketika Sisera sedang tidur atau berdiri ?
a. Tidur (Hakim-hakim 4: 21)
b. Berdiri (Hakim-hakim 5: 25-27)


Berapa jumlah anak Isai ?
a. 7 plus Daud, jadi semuanya ada 8 (I Samuel 16: 10-11, 17: 12)
b. Semuanya ada 7 (I Tawarikh 2: 13-15)


Kenalkah Saul dengan Daud ketika Daud melawan Goliat ?
a. Sangat kenal (I Samuel 16: 19-23)
b. Tidak kenal sama sekali (I Samuel 17: 55-58)


Siapakah yang membunuh Goliat ?
a. Daud (I Samuel 17: 50)
b. Elhanan (II Samuel 21: 19)


Siapa nama imam besar yang memberi Daud roti ?
a. Ahimelekh (I Samuel 21: 1-6)
b. Abyatar (Markus 2: 26)


Siapa yang membunuh Saul ?
a. Saul bunuh diri dengan merebahkan dirinya di atas pedang (I Samuel 31: 4-6)
b. Atas permintaan Saul sendiri, seorang Amalek membunuh Saul (II Samuel 1: 2-10)
c. Saul dibunuh oleh orang Filistin di Gilboa (II Samuel 21: 12)


Berapa Daud membayar barang peternakan ?
a. 50 syikal perak (II Samuel 24: 24)
b. 600 syikal emas (I Tawarikh 21: 22-25)


Kapankah Baesa meninggal ?
a. Baesa meninggal ketika masa 26 tahun pemerintahan Raja Asa (I Raja-raja 16: 6-8)
b. Baesa mendirikan sebuah negeri ketika masa 36 tahun pemerintahan Raja Asa (II Tawarikh 16: 1)


Berapa umur Ahazia ketika menjadi raja ?
a. 22 tahun (II Raja-raja 8: 25-26)
b. 42 tahun (II Tawarikh 22: 1-2)


Kemanakah Yusuf dan Maria ketika menunggu kelahiran Yesus ?
a. Lari ke Mesir menunggu sampai Herodes meninggal, karena Herodes membunuh semua bayi lelaki berusia dua tahun atau kurang (Matius 2: 13-16)
b. Menetap di Yerusalem sampai Yesus lahir lalu ke Nazaret, tidak pernah ke Mesir (Lukas 2: 22-40)


Siapakah yang melihat roh turun dari langit ?
a. Yesus (Matius 3: 16, Markus 1: 10)
b. Yohanes (Yohanes 1: 32)


Kemanakah Yesus setelah dibaptis ?
a. Langsung dibawa roh ke ke padang gurun selama 40 hari dan dicobai Iblis (Matius 4: 1-11, Markus 1: 12-13)
b. Hari ketiga setelah dibaptis, Yesus pergi ke perkawinan di Kana (Yohanes 2: 1-11)


Kemana iblis membawa Yesus ?
a. Ke bubungan bait Allah lalu ke atas gunung (Matius 4: 5-8)
b. Ke atas gunung lalu ke bubungan bait Allah (Lukas 4: 5-9)


Haruskah kita melawan terhadap musuh ?
a. Kasihilah musuhmu (Matius 5: 39, 44)
b. Yesus ingin semua musuhnya dibunuh (Lukas 19: 27)


Bolehkah para rasul mendatangi kaum selain Israel ?
a. Tidak boleh (Matius 10: 2, 5-6)
b. Petrus -salah seorang rasul, mendatangi kaum selain Israel (Kisah Para Rasul 15: 7)


Anak siapakah Zakharia ?
a. Anak Berekhya (Matius 23: 35)
b. Anak imam Yoyada (II Tawarikh 24: 20)


Siapa yang menegur wanita pembawa minyak ?
a. Para rasul (Matius 26: 8)
b. Beberapa rasul (Markus 14: 4)
c. Yudas Iskariot (Yohanes 12: 4-5)


Apa dulu yang dilakukan dalam perjamuan kudus ?
a. Roti lalu anggur (Matius 26: 26-29, Markus 14:22-25)
b. Anggur lalu roti (Lukas 22: 17-20)


Siapa yang membeli tanah ?
a. Imam-imam kepala (Matius 27: 3-7)
b. Yudas (Kisah Para Rasul 1: 16-19)


Apa yang dilakukan Yudas dengan uang peraknya ?
a. Melemparnya ke dalam bait suci lalu pergi (Matius 27: 5)
b. Untuk membeli tanah (Kisah Para rasul 1: 16-19)


Bagaimana Yudas menemui ajalnya ?
a. Gantung diri (Matius 27: 5)
b. Jatuh tertelungkup, dan perutnya terbelah sehingga semua isi perutnya tertumpah ke luar (Kisah para Rasul 1: 18)


Berapa jarak para perempuan dari Yesus di kayu salib ?
a. Melihat dari kejauhan (Matius 27: 55, Markus 15: 40, Lukas 23: 49)
b. Cukup dekat sehingga Yesus bisa berbicara dengan ibunya (Yohanes 19: 25-26)


Siapa yang pertama kali datang ke kuburan Yesus ?
a. Maria Magdalena dan Maria ibu Yakobus (Matius 28: 1)
b. Keduanya dan ditambah dengan Salome (Markus 16: 1)
c. Keduanya dan ditambah dengan Yohana dan perempuan lain (Lukas 24: 10)
d. Maria Magdalena sendirian (Yohanes 20: 1)


Apa yang terjadi ketika orang-orang pertama datang ke kuburan Yesus ?
a. Terjadi gempa karena datangnya malaikat yang menggulingkan batu dan duduk di atasnya, di luar kuburan (Matius 28: 2)
b. Tidak ada gempa, ada seorang pemuda duduk di dalam kuburan (Markus 16: 5)
c. Tidak ada gempa, ada dua orang berdiri di dalam kuburan (Lukas 24: 2-4)
d. Tidak ada gempa, ada dua malaikat duduk di dalam kuburan (Yohanes 20: 12)


Bisakah Yesus disentuh ketika menampakkan diri setelah kematiannya ?
a. Maria Magdalena dan Maria yang lain memeluk kakinya (Matius 28: 9)
b. Yesus melarang Maria memegangnya karena Yesus belum pergi ke Bapa (Yohanes 20: 17)
c. Delapan hari kemudian, Yesus menyuruh Tomas menyentuhnya walau Yesus belum pergi ke Bapa (Yohanes 20: 27)


Yesus mengajar sesudah atau sebelum Yohanes ditangkap ?
a. Sesudah (Markus 1: 14)
b. Sebelum (Yohanes 6: 17-25)


Kemana Yesus dan para rasul pergi setelah memberi makan 5000 orang ?
a. Genesaret (Markus 6: 53)
b. Kapernaum (Yohanes 6 : 16-17)


Bolehkah memberitakan Injil di Asia ?
a. Roh Kudus melarang (Kisah Para Rasul 16: 6)
b. Paulus memberitakan Injil di Asia (Kisah Para Rasul 19: 8-10)


Bolehkah para malaikat menghanguskan rumput ?
a. Seluruh rumput dihanguskan para malaikat (Wahyu 8: 7)
b. Mereka diperintahkan untuk tidak merusak rumput (Wahyu 9: 4)

Tidak ada komentar: